Selamat datang di Safety World Indonesia. Dapatkan Penawaran Produk Safety Terbaik Disini

Kontak & Dukungan

  081902321010   021-62321010   sales@safetyworld.co.id

3 Cara Untuk Meningkatkan Efektivitas Masker Saat Pandemi

10 months ago - Penulis Elizabeth Sarah
3 Cara Untuk Meningkatkan Efektivitas Masker Saat Pandemi

Hai Safety Friends! Balik lagi Bersama kami untuk memperluas pengetahuan umum.  Kasus COVID-19 telah diketahui untuk melonjak lagi sebab Omicron XBB 1.5. Pada 6 Desember 2023, kasus covid telah meningkat hingga 35-40 per harinya. Tapi tau nggak sih, kalau masker itu bisa memperlambat  penyebaran virus penyebab COVID-19? Dengan ini, perlu diketahui untuk meningkatkan efektivitas masker supaya lebih aman ya Safety Friends.  

Jika masker digunakan dengan benar bersamaan dengan vaksinasi, mencuci tangan, dan menjaga jarak, kita bisa meningkatkan efektivitas masker lho.. Yuk baca selanjutnya untuk mengetahui cara penghindaran virus korona!  

Cara Memakai Masker Dengan Benar 

Ikuti langkah-langkah ini untuk menegtahui cara memakai masker dengan benar sebagai salah satu metode penghindaran virus korona. 

  1. Mencuci tangan sebelum menyentuh masker
  2. Hanya menyentuh bagian ear loop ketika memakai masker
  3. Pastikan masker menutupi bagian hidung, mulut dan dagu 
  4. Pastikan Anda dapat bernapas dan bicara dengan nyaman  

Bagaimana Caranya Untuk Meningkatkan Efektivitas Masker?  

Pastikan Masker Anda Menutupi Tepi Wajah Anda 

Masker Anda berfungsi paling baik ketika maskernya pas dengan wajah Anda dan tidak ada celah di tepinya. Hal ini membantu udara untuk bergerak melalui masker bukan di sekitar tepinya.  

Strip Hidung Pada Masker 

Gunakan masker yang memiliki strip hidung yang dapat ditekuk karena dapat membantu mencegah bocornya udara dari bagian atas masker.  

Pertimbangkan Memberikan Dua Lapis Masker 

Beberapa orang memilih untuk memakai masker medis dibawah masker kain. Dalam hal ini, masker kain harus menekan tepi masker medis ke wajah. Namun hal ini tidak tepat untuk dilakukan apabila double mask membuat Anda sulit bernapas.  

Penggunaan, Penyimpanan, dan Pembersihan Masker Yang Baik  

Berikut adalah tips yang bisa diterapkan dalam hidup Anda untuk meningkatkan efektivitas masker Anda:  

  1. Cuci atau sanitasi tangan Anda sebelum dan sesudah memakai masker 
  2. Pastikan masker Anda menutupi mulut, hidung, dan dagu Anda 
  3. Ikatkan di belakang kepala Anda atau gunakan ear loop
  4. Pastikan itu menempel erat di wajah Anda 
  5. Jangan menyentuh masker saat memakainya
  6. Jika masker Anda kotor, gantilah dengan yang baru dan masukkan masker bekas ke dalam kantong yang dapat ditutup rapat hingga Anda dapat membuangnya
  7. Lepaskan masker dengan melepaskan ear loop
  8. Cuci tangan Anda segera setelah melepaskan masker
  9. Apabila menggunakan masker kain, cuci masker kain secara teratur di mesin cuci atau dengan tangan kemudian dikeringkan dalam
  10. Apabila menggunakan masker sekali pakai, maka masker dapat dibuang dengan benar  

Penerapan yang baik dalam cara memakai masker sesuai rekomendasi, mencuci tangan dengan air dan sabun, dan menjaga jarak tentu akan membantu penghindaran virus korona. Jangan lupa juga untuk mengikuti cara meningkatkan efektivitas masker supaya lebih aman dalam menghindari COVID-19. Kunjungi toko kami di Tokopedia dan di Shopee untuk membeli masker yang tepat . Stay safe Safety Friends!